SEJARAH BERDIRINYA KEKAISARAN RUSIA

SEJARAH BERDIRINYA KEKAISARAN RUSIA 
Kekaisaran Rusia (bahasa Rusia: Россійская Имперія (lama), Российская Империя (modern); Rossiyskaya Imperiya) adalah kekaisaran yang pernah ada sejak tahun 1721-1917. Kekaisaran ini adalah penerus Ketsaran Rusia dan pendahulu Uni Soviet.

Kekaisaran Rusia adalah salah satu monarki terluas yang pernah ada dalam sejarah dunia dengan luas daratan yang hanya bisa dilampaui oleh Imperium Britania dan Kekaisaran Mongolia. Pada tahun 1866, wilayah Kekaisaran Rusia membentang dari Eropa Timur ke Asia hingga Amerika Utara. Pada awal abad ke-19, Rusia adalah monarki terbesar di dunia yang membentang dari Samudra Arktik di utara ke Laut Hitam di selatan dan dari Laut Baltik di barat hingga Samudra Pasifik di timur. Dengan penduduk sebanyak 176,4 juta jiwa, kekaisaran ini memiliki penduduk terbesar ketiga di dunia pada masanya setelah Dinasti Qing di Tiongkok dan Imperium Britania.

Kekaisaran Rusia diperintah oleh seorang kaisar dan menjadi salah satu monarki terakhir di Eropa yang meninggalkan sistem monarki absolut.

membeku selama sembilan bulan dalam setahun. Akses ke Baltik juga diblokir oleh Swedia. Ambisi Pyotr I untuk "membuka jendela ke laut" menuntunnya untuk membuat aliansi rahasia dengan kaum Saxony (pada tahun 1699), Polandia-Lithuania, dan Denmark untuk melawan Swedia, mengakibatkan terjadinya perang yang dikenal dengan sebutan Perang Besar Utara. Perang berakhir pada 1721 ketika Swedia menyerah dan mengadakan perjanjian damai dengan Rusia. Pyotr I mengakuisisi empat provinsi di sebelah selatan dan timur Teluk Finlandia. Di sana ia membangun ibu kota baru Rusia, Sankt-Peterburg, untuk menggantikan Moskwa yang sudah lama menjadi pusat budaya Rusia.

Sepeninggal Kaisar Pyotr I, penguasa Rusia lain yang dipandang merupakan penguasa Rusia paling berpengaruh selanjutnya adalah Maharani Yekaterina II yang berkuasa pada 9 Juli 1762 – 6 November 1796. Ia adalah seorang putri Jerman yang menikah dengan Kaisar Pyotr III, dan naik takhta setelah menggulingkan suaminya yang baru enam bulan memerintah. Yekaterina memberi sumbangsih pada kebangkitan kaum bangsawan Rusia yang dimulai setelah kematian Pyotr I. Layanan sosial negara dihapuskan, dan ia memerintahkan agar para bangsawan memainkan peran penting dalam pemerintahan di provinsi-provinsi Rusia.


Kekaisaran Rusia

Россійская Имперія (Rusia pra-reformasi)
Российская империя (Rusia-Kiril)
Rossiyskaya Imperiya (Transliterasi)
1721–1917
SemboyanБог с нами
"Bog s nami"
"Gott mit uns"(Jerman)
(Rusia: "Tuhan bersama kita")
Lagu kebangsaanBozhe, Tsarya khrani!
Боже, Царя храни!
"Tuhan, Lindungilah Tsar!"
Wilayah Rusia pada 1866.

  Wilayah[a]
  Jangkauan pengaruh
Wilayah Rusia pada 1866.
  Wilayah[a]
  Jangkauan pengaruh
Status

Kekaisaran
StatusKekaisaran
Ibu kotaSankt-Peterburg
(1721–1728)
Moskwa
(1728–1730)
Sankt-Peterburg[b]
(1730–1917)
Bahasa yang umum digunakanBahasa resmi:
Rusia
Bahasa daerah:
FinlandiaSwediaPolandiaJermanRumania

PemerintahanMonarki Absolut
Monarki Konstitusional
(dari tahun 1906)
Kaisar / Maharani 
• 1721 – 1725Pyotr I
• 1762 – 1796Yekaterina II
• 1796 – 1801Pavel I
• 1801 – 1825Aleksandr I
• 1825 – 1855Nikolai I
• 1855 – 1881Aleksandr II
• 1881 – 1894Aleksandr III
• 1894 – 1917Nikolai II
Ketua Dewan Menteri 
• 1905–1906Sergei Witte
• 1917Nikolai Golitsyn
LegislatifSenat
 - Majelis TinggiDewan Negara
 - Majelis Rendah
Sejarah 
• Penobatan Pyotr I7 Mei [K.J.: 27 April] 1682
• Proklamasi kekaisaran22 Oktober [K.J.: 11 Oktober] 1721 1721
• Pemberontakan Desember26 Desember [K.J.: 14 Desember] 1825
• Reformasi emansipasi 18613 Maret [K.J.: 19 Februari] 1861
• Revolusi RusiaJanuari–Desember 1905
• Konstitusi Rusia23 April [K.J.: 6 Mei] 1906
• Revolusi Februari15 Maret [K.J.: 2 Maret] 1917 1917
• Revolusi Oktober
Luas
186622.800.000 km2 (8.800.000 sq mi)
191621.799.825 km2 (8.416.959 sq mi)
Populasi
• 1916181,537,800
Mata uangRubel
Kode ISO 3166RU
Didahului oleh
Digantikan oleh
Ketsaran Rusia
Pemerintahan Sementara Rusia
Ober Ost
Prefektur Karafuto
Departmen Alaska
Kaukasus Utara
Negara Buryat-Mongolia
Uni Soviet
Kerajaan Finlandia (1918)
Sekarang bagian dari

7 November [K.J.: 25 Oktober] 1917




Duma Negara

Komentar